Kanit Binmas Polsek Salahutu Laksanakan Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja Katolik Santo Yohanis Paulus II Negeri Waai

Kanit Binmas Polsek Salahutu Laksanakan Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja Katolik Santo Yohanis Paulus II Negeri Waai

Polresta P.Ambon & P.P Lease - Bertempat di Gedung Gereja Katolik Santo Yohanis Paulus II, Negeri Waai, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, personel Polsek Salahutu melaksanakan kegiatan pengamanan sekaligus mengikuti ibadah Minggu. Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Salahutu, Aipda A. Ipiwatu.


Ibadah dimulai pada pukul 10.00 WIT, dipimpin oleh Frater Thobias Wadan dan dihadiri oleh sekitar 30 umat jemaat. Selama pelaksanaan ibadah hingga selesai pada pukul 11.25 WIT, situasi berlangsung aman dan tertib.


Selain melakukan pengamanan, Aipda A. Ipiwatu juga menyampaikan beberapa himbauan Kamtibmas kepada umat yang hadir, di antaranya pentingnya menjaga keamanan lingkungan sekitar, saling menjaga toleransi antar sesama, serta segera melaporkan kepada pihak berwenang jika ada potensi gangguan keamanan.


Hingga akhir kegiatan, ibadah Minggu di Gedung Gereja Katolik Santo Yohanis Paulus II berjalan dengan lancar dan dalam suasana yang kondusif, berkat kerja sama yang baik antara pihak gereja dan kepolisian.

Bagikan ke teman kamu