Pastikan proses kampanye berlangsung aman, Polsek Selaru optimalkan pengamanan

Pastikan proses kampanye berlangsung aman, Polsek Selaru optimalkan pengamanan

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Demi memberikan rasa aman dan memastikan setiap proses tahapan Pilkada serentak, jajaran Kepolisian Sektor Selaru lakukan pengamanan kampanye salah satu Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati.


Pelaksanaan pengamanan kegiatan Kampanye pertemuan terbatas ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Selaru Iptu S. I. SABARLELE dengan melibatkan Personel Polsek Selaru yang berlangsung di Desa Adaut, Kecamatan Selaru, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Senin (21/10/24).


Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kapolsek Selaru Iptu S. I. SABARLELE mengatakan, pihaknya telah menerjunkan Personelnya untuk setiap hari mengamankan seluruh rangkaian kegiatan Kampanye yang dilaksanakan oleh para Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati.


“Pengamanan ini Kami lakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan menjaga ketertiban Masyarakat” ungkapnya.


Lebih lanjut Kapolsek mengungkapkan bahwa, Pengamanan ini dilakukan secara menyeluruh oleh Pihaknya, baik itu pengamanan terbuka maupun pengamanan tertutup. Hal ini bertujuan untuk memastikan setiap proses tahapan Pilkada dapat berjalan dengan lancar dan aman, tanpa adanya gangguan.


Disamping melaksanakan tugas pengamanan, pihaknya juga memberikan Imbauan kepada Masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama rangkaian kegiatan kampanye berlangsung. Masyarakat pun diharapkan untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu maupun Berita Hoax yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas.


Acara Kampanye berupa pertemuan terbatas ini pun berjalan dengan tertib dan lancar, hal ini tentunya berkat pengamanan yang ketat dari pihak Kepolisian serta partisipasi aktif dari semua Pihak. Selain itu, Masyarakat pun tampak antusias untuk terus memberikan dukungan dalam wujudkan Pemilukada yang sejuk dan damai.

Bagikan ke teman kamu