Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Lakukan Pengamanan Pelantikan Kepala Soa dan Saniri Negeri Ihamahu

Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Lakukan Pengamanan Pelantikan Kepala Soa dan Saniri Negeri Ihamahu

Polresta P.Ambon & P.P Lease - Prosesi pelantikan Kepala Soa dan Saniri Negeri Ihamahu berlangsung dengan khidmat di Baileo Simalua Pelamahu, rumah adat Negeri Ihamahu, Sabtu (16/3). Untuk memastikan jalannya acara yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Ihamahu, Aipda Daniel Thenu, bersama Bhabinsa Ihamahu, Serda Jhon A. Ebe, turun langsung melakukan pengamanan dari awal hingga akhir kegiatan.

Acara pelantikan diawali dengan prosesi adat, di mana rombongan cakalele dari Kepala Soa Pia menjemput Kepala Soa Hatulessy dan membawanya ke Tua Adat. Setelah itu, kedua Kepala Soa bersama Saniri Negeri dilantik secara resmi oleh Tua Adat Negeri Ihamahu, Bapak Pieter Sopacua, sebagai bagian dari tradisi mengikat tali persaudaraan dan memperkuat struktur kepemimpinan adat.

Sepanjang prosesi, aparat kepolisian bersiaga penuh untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Kehadiran Bhabinkamtibmas Aipda Daniel Thenu tidak hanya sebagai bentuk pengamanan, tetapi juga sebagai upaya membangun kedekatan dengan masyarakat agar acara adat berjalan lancar. Petugas memastikan jalur kedatangan tamu undangan tetap tertib serta mengawasi jalannya pelantikan guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Kegiatan yang turut dihadiri oleh pejabat negeri, tokoh adat, serta masyarakat Ihamahu ini berlangsung hingga pukul 11.30 WIT dalam suasana yang aman dan kondusif. Dengan pengamanan yang maksimal dari aparat kepolisian dan TNI, acara adat yang sarat makna ini dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala.

Bagikan ke teman kamu