Polresta P.Ambon & P.P Lease - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Negeri Tengah-Tengah, Aipda A. Sanaky, melaksanakan kegiatan sambang serta memberikan himbauan kamtibmas di Masjid An’Nima, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Sanaky mengajak para pemuda untuk meningkatkan ibadah di bulan Ramadan serta mengisi waktu dengan kegiatan yang bermanfaat. Selain itu, ia juga mengingatkan anak-anak agar tidak memainkan permainan yang dapat mengganggu situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas).
Sebagai bentuk kebersamaan, Bhabinkamtibmas bersama pemuda dan warga binaan turut mendendangkan lagu untuk membangunkan sahur. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan masyarakat sekaligus menciptakan suasana Ramadan yang aman dan kondusif di Negeri Tengah-Tengah.