Bhabinkamtibmas Gelar Sambang dengan Tokoh Pemuda Bahas Keamanan Jelang Pemilu

Bhabinkamtibmas Gelar Sambang dengan Tokoh Pemuda Bahas Keamanan Jelang Pemilu

Polresta P.Ambon & P.P Lease - Menjelang pemilihan umum, Bhabinkamtibmas Negeri Assilulu, Bripka Rijal Faisal Ely, SH, melaksanakan kegiatan sambang ke Kompleks Apalosa untuk bertemu dan berdiskusi dengan para tokoh pemuda. Pertemuan ini difokuskan pada pembahasan mengenai keamanan lingkungan serta peran penting pemuda dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Negeri Assilulu.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Rijal Faisal Ely menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia mengajak para tokoh pemuda dan warga untuk terus bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan tokoh masyarakat demi terciptanya situasi yang aman dan damai menjelang pendaftaran calon kepala daerah.

Berikut adalah beberapa pesan Kamtibmas yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Bripka Rijal mengimbau agar seluruh warga, terutama para remaja di Negeri Assilulu, ikut menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah mereka, terutama di tengah periode pemilu yang sensitif.

Warga diminta untuk aktif memberikan informasi kepada Bhabinkamtibmas apabila ada permasalahan yang muncul di tengah masyarakat, guna menjaga stabilitas keamanan.Bhabinkamtibmas meminta warga untuk saling mengingatkan agar tidak menggunakan media sosial sebagai sarana menyebarkan berita hoaks, fitnah, atau provokasi yang dapat merusak kerukunan.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya cipta kondisi untuk memastikan kamtibmas yang nyaman dan damai di Negeri Assilulu, terutama menjelang momen politik penting seperti Pilkada. Acara berlangsung dengan baik dan diterima positif oleh para tokoh pemuda serta masyarakat setempat.

Bagikan ke teman kamu