Polres Buru Selatan – Subsatgas Binmas Polres Buru Selatan melaksanakan kegiatan Cooling System sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Salawaku 2024. Kegiatan ini digelar pada Sabtu (23/11/2024) pukul 09.30 WIB dan bertujuan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di wilayah hukum Polres Buru Selatan.
Dipimpin oleh Kasubsatgas Binmas Polres Kuansing, Kanit Bhabinkamtibmas Aipda Julian Ferdinandus. Tim memberikan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat terkait tahapan Pilkada dan pentingnya menjaga ketertiban selama proses berlangsung.
Kapolres Buru Selatan AKBP M. Agung Gumilar, SIK., melalui Kasat Binmas Iptu Syarifuddin, mengimbau masyarakat untuk mendukung suksesnya Pilkada di Buru Selatan. "Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat berpartisipasi aktif dan menggunakan hak pilihnya, serta tidak golput dalam Pilkada ini," ujarnya.
Iptu Syarifuddin juga menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat dan aparat keamanan. “Mari bersama-sama menjaga situasi tetap aman, sejuk, dan damai selama tahapan Pilkada. Hindari terpengaruh informasi hoaks dan bijaklah dalam menggunakan media sosial,” tambahnya. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kerukunan di tengah pesta demokrasi.
Kegiatan Cooling System ini diharapkan memperkuat sinergitas antara Polres Buru Selatan dan masyarakat dalam menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif. “Dengan pemahaman yang baik tentang tahapan Pilkada, kami harap masyarakat akan berperan aktif dan mendukung terciptanya situasi aman di Namrole,” ungkap Kasat Binmas.
Selain menjaga stabilitas keamanan, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri. Subsatgas Binmas optimistis, melalui kehadiran mereka di tengah masyarakat, akan terbangun rasa aman dan nyaman menjelang Pilkada serentak.
Operasi Mantap Praja Salawaku 2024 merupakan operasi kepolisian yang bertujuan menjaga keamanan selama Pilkada serentak di seluruh Indonesia. "Kegiatan Cooling System ini berlangsung tertib dan mendapat sambutan positif dari masyarakat, menunjukkan kesadaran tinggi akan pentingnya menjaga keamanan bersama," tutup Iptu Syarifuddin.