Polsek Namrole Polres Buru Selatan kembali menggelar patroli sahur untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga selama bulan Ramadhan, Jumat (28/3/2025). Patroli ini dilakukan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama bulan ramadhan Tahun 2025.
Kapolsek Namrole AKP Bobi Harta Setiadi, Mengatakan ini dilakukan pada waktu sahur dan menjelang Subuh, mengingat potensi kejahatan jalanan yang sering terjadi pada dini hari.
"Ini tiap hari (dilakukan patroli), terutama di malam Sabtu dan malam Minggu karena meningkatnya Kegiatan Masyarakat,kata AKP Bobi.
Selain mengantisipasi kejahatan jalanan, patroli ini juga bertujuan untuk mencegah gangguan kamtibmas lainnya, seperti petasan, balap liar, dan perang sarung. "Untuk antisipasi petasan, balap liar dan perang sarung," Jelas AKP Bobi.