Polres Seram Bagian Barat– Demi menjaga kelancaran arus lalu lintas serta memastikan keamanan di sekitar sekolah, personel Polsek Kairatu rutin melaksanakan pengaturan lalu lintas dan pengamanan di Jalan Trans Seram depan SMA N 1 Kairatu Kec.Kairatu Kab.SBB. Kegiatan ini dilaksanakan setiap pagi dan siang hari untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas dan potensi kecelakaan, terutama saat jam masuk dan pulang sekolah. Jumat (15/11/2024).
Polsek Kairatu Gatur Lalin dan Pengamanan di Depan SMA N 1 Kairatu
Polres Seram Bagian Barat–
Demi menjaga kelancaran arus lalu lintas serta memastikan keamanan di sekitar sekolah, personel Polsek Kairatu rutin melaksanakan pengaturan lalu lintas dan pengamanan di Jalan Trans Seram depan SMA N 1 Kairatu Kec.Kairatu Kab.SBB. Kegiatan ini dilaksanakan setiap pagi dan siang hari untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas dan potensi kecelakaan, terutama saat jam masuk dan pulang sekolah. Jumat (15/11/2024).
Kapolsek Kairatu Iptu Hendrik Nikijuluw, menjelaskan bahwa pengaturan lalu lintas dan pengamanan di area sekitar sekolah sangat penting untuk memberikan rasa aman kepada siswa, guru, dan orang tua yang melintas. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas, sekaligus meminimalisir potensi kecelakaan di kawasan sekolah," kata Iptu Hendrik
Personel Polsek Kairatu tampak sigap mengatur kendaraan yang melintas serta memberikan arahan kepada pengendara untuk mematuhi aturan berlalu lintas, khususnya di jam-jam sibuk saat anak-anak berangkat dan pulang sekolah. Selain itu, pengamanan ini juga bertujuan untuk mengawasi situasi di sekitar SMA N 1 Kairatu agar tercipta suasana aman dan kondusif.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat merasa lebih aman saat berangkat ke sekolah, sementara masyarakat sekitar juga dapat merasa lebih nyaman dalam beraktifitas.