Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Kepulauan Tanimbar gelar upacara dan syukuran

Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Kepulauan Tanimbar gelar upacara dan syukuran

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Kepulauan Tanimbar menggelar upacara sekaligus syukuran yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., M.H., pada, Senin (01/07/25) pagi.


Kegiatan ini tampak dihadiri Bupati Kepulauan Tanimbar RICKY JAUWERISSA, SE., para Forkopimda, Ketua PKK, Ketua Bhayangkari Cabang Kepulauan Tanimbar, para PJU Polres, Danki Brimob, Komandan Satuan TNI, para Pimpinan OPD, para Tokoh Agama, Purnawirawan Polri dan Warakawuri, beserta tamu undangan lainnya.


Acara yang berlangsung di lapangan Mandwriak Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dengan mengusung Tema “Polri untuk Masyarakat” tersebut diawali dengan Pembacaan sejarah singkat Polri, menyanyikan Lagu Mars Polri, dilanjutkan pemeriksaan Pasukan Upacara hingga pengucapan Tribrata.


Usai upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79 tersebut, kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan acara syukuran yang dimulai dengan pembacaan sambutan Kapolri yang dibacakan langsung oleh Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., M.H.


Mengawali sambutan tersebut, Kapolres mengucapkan terima kasih atas kedatangan para Tamu Undangan dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang berlangsung di hari ini. Beliau mengungkapkan bahwa, pada Tahun 2025 ini tentunya menjadi tonggak sejarah dimulainya Kepemimpinan dan perjalanan baru bagi Bangsa Indonesia, pasca terlaksananya Pesta Demokrasi Tahun 2024 yang berjalan lancar dan kondusif.


“Era Kepemimpinan baru tentunya memberikan energi positif dan semangat baru bagi Rakyat Indonesia untuk terus maju dan bersinergi guna bersama-sama mewujudkan cita-cita Bangsa Indonesia yang telah dicetuskan oleh para Pendiri Bangsa yaitu terwujudnya Masyarakat adil dan makmur” ucap Kapolres lewat amanat Kapolri.


Lebih lanjut Kapolres menyebut, Polri sebagai Lembaga Negara yang diberikan Mandat untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas tentunya siap melaksanakan dan mendukung sepenuhnya terwujudnya cita-cita Bangsa Indonesia melalui program-program yang dicanangkan Pemerintah dengan Program Asta Cita nya.


Sebelum menutup sambutan Kapolri tersebut, Kapolres menyampaikan bahwa, pada momen hari Bhayangkara ini Polri berkomitmen untuk menjadi Bhayangkara sejati yang mengabdi tiada henti kepada Masyarakat, Bangsa dan Negara untuk kemajuan Indonesia. Tema “Polri untuk Masyarakat” bukan hanya sekedar slogan, namun Kami akan buktikan kepada Masyarakat dengan cara memberikan pengabdian terbaik.


“Ingatkan Kami, tegur Kami dan berikan masukan kepada Kami untuk Polri yang lebih baik lagi. Demikian sambutan ini, semoga Tuhan yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk dan perlindungan kepada Kita semua” tutup Kapolres.


Usai sambutan, acara dilanjutkan dengan Prosesi pengantaran Tumpeng dilanjutkan Pemotongan Tumpeng oleh Kapolres Kepulauan Tanimbar bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kepulauan Tanimbar. Tak hanya itu saja, kue Tart dari Pemerintah Kabupaten yang diberikan langsung oleh Bupati dan juga Personel TNI pun turut mewarnai peringatan Hari Bhayangkara ke-79 ini.


Setelah itu, Pemberian Piagam Penghargaan juga tampak dalam acara syukuran ini yang diberikan kepada Personel berprestasi maupun kepada para Tokoh Agama yang selama ini telah memberikan kontribusi pada Pembinaan Rohani kepada seluruh Personel Polres Kepulauan Tanimbar. Seluruh rangkaian kegiatan tersebut pun kemudian ditutup dengan doa dan foto bersama.

Bagikan ke teman kamu

Website Resmi Polda Maluku
Humas Polda Maluku
Sedang online...
×
Humas Polda Maluku
Selamat datang di Polda Maluku. Ada yang bisa kami bantu?