Bhabinkamtibmas Olilit Raya 2 hadir berikan rasa aman, dengan mengamankan Misa di hari Minggu

Bhabinkamtibmas Olilit Raya 2 hadir berikan rasa aman, dengan mengamankan Misa di hari Minggu

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Dalam upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga binaan yang sedang melaksanakan perayaan Misa di hari Minggu, Bhabinkamtibmas Olilit Raya 2 Bripka ANGRY HELAHA melaksanakan Pengamanan di Gereja.


Pengamanan terhadap setiap kegiatan Masyarakat menjadi salah satu hal utama yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas, khususnya pada kegiatan Keagamaan yang dilakukan, sehingga Masyarakat dapat mengikuti Ibadah dengan penuh rasa aman dan nyaman tanpa perlu rasa khawatir.


Pelaksanaan pengamanan yang dilakukan Bhabinkamtibmas saat perayaan Misa di hari Minggu pada, Minggu (06/04/25) ini dipimpin langsung oleh Uskup Diosis Amboina, MGR. SENO NGUTRA, yang berlokasi di Gereja Katholik Hati Kudus Yesus (HKY) Olilit Barat, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.


Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kapolsek Tanimbar Selatan Iptu HERPIN SIMA mengatakan, Pengamanan pada tempat Ibadah ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan dan dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas khususnya pada wilayah hukum Polsek Tanimbar Selatan. Dalam rangka untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga binaannya, sehingga terciptanya rasa aman dan nyaman dalam beribadah.


“Kami akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat. Karena, keamanan dan kenyamanan Masyarakat merupakan tugas dan tanggung jawab Polri” pungkasnya.


Harapan Kapolsek lewat kehadiran Bhabinkambitmas melalui pengamanan tempat ibadah ini agar para Umat dapat merasa tenang dan bisa menjalankan ibadah dengan penuh khidmat. Dengan demikian, keamanan dan kenyamanan Masyarakat khususnya Umat Kristiani dapat terjamin, serta hubungan yang harmonis dapat terus terjalin dengan baik.


Dengan upaya maksimal yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas, pelaksanaan Ibadah Misa pada hari Minggu di Gereja Katholik HKY di Desa Olilit Barat dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Keberhasilan dalam melaksanakan tugas ini adalah bukti nyata dedikasi Polres Kepulauan Tanimbar dan Polsek jajaran dalam menjaga keamanan dan memberikan perlindungan kepada masyarakat.

Bagikan ke teman kamu

Website Resmi Polda Maluku
Humas Polda Maluku
Sedang online...
×
Humas Polda Maluku
Selamat datang di Polda Maluku. Ada yang bisa kami bantu?