Wakapolres SBT Pimpin Upacara Hari Kemerdekaan ke-79 di Polres SBT

Wakapolres SBT Pimpin Upacara Hari Kemerdekaan ke-79 di Polres SBT

Dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Polres Seram Bagian Timur menggelar upacara bendera di Lapangan Apel Polres SBT, Sabtu (17/8/2024) pagi.

Upacara ini dipimpin oleh Wakapolres SBT Kompol Aris Tiku Maryunus, S.Sos. dengan dihadiri  oleh Para PJU, bintara dan ASN Polres SBT. 

Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-79 pada 17 Agustus 2024 ini mengusung tema HUT yakni “Nusantara Baru Indonesia Maju”, Sebagai refleksi perjalanan Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.

Dalam susunan upacara tersebut, terdapat berbagai rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, mulai dari pengibaran Bendera Merah Putih, pembacaan teks Proklamasi dan Pembukaan UUD 1945, hingga pembacaan doa.

Pelaksanaan upacara berlangsung dengan khidmat dengan berlandaskan prinsip nilai-nilai semangat perjuangan para pahlawan yang telah berjasa untuk negara Republik Indonesia.

Kompol Aris Tiku berharap, “dengan dilaksanakannya upacara HUT Kemerdekaan RI yang Ke-79 ini semangat patriotisme dan cinta tanah air semakin tumbuh dalam diri setiap individu personel Polres SBT”.

Bagikan ke teman kamu