Kapolri Tiba di Ambon, Besok Pantau Vaksinasi Anak

Kapolri Tiba di Ambon, Besok Pantau Vaksinasi Anak

POLDA MALUKU - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, tiba di Kota Ambon, Kamis (13/1/2022) sore. Rencananya besok Jumat (14/1/2022), ia akan memantau pelaksanaan vaksinasi anak.

POLDA MALUKU - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, tiba di Kota Ambon, Kamis (13/1/2022) sore. Rencananya besok Jumat (14/1/2022), ia akan memantau pelaksanaan vaksinasi anak.

Orang nomor 1 Polri itu tiba dengan menggunakan pesawat Batik Air ID-8296 di Bandara Pattimura, Kota Ambon, pukul 18.10 WIT. Ia bersama rombongan terbang dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.

Kapolri datang di Ambon tidak sendiri. Ia didampingi delapan jenderal, yaitu Asisten Operasi Kapolri, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Asisten Perencanaan dan Anggaran Kapolri, Irjen Pol Wahyu Hadininggrat, Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia, Irjen Pol Wahyu Widada, Asisten Logistik Kapolri, Irjen Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono, Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Kadiv Propam Polri, Irjen Pol. Ferdy Sambo, Kadiv TIK Polri, Irjen Pol. Slamet Uliandi, dan Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan Polri, Irjen Pol dr. Rusdianto, bersama sejumlah perwira menengah lainnya.

Kedatangan rombongan Kapolri langsung dijemput oleh Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI, Richard TH. Tampubolon, Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif, dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Maluku, beserta stakeholder lainnya.

Mantan Kabareskrim Polri itu berkunjung di ibukota provinsi Maluku ini untuk melaksanakan sejumlah agenda kegiatan. Diantaranya peninjauan vaksinasi covid-19 khusus anak.

Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol M. Rum Ohoirat, mengaku, Kapolri dan rombongan sempat beristirahat sejenak di VIP Bandara Pattimura, kemudian menuju Swissbell Hotel untuk beristirahat.

"Besok (Jumat) bapak Kapolri akan meninjau pelaksanaan vaksinasi massal khusus anak yang berlangsung di Lapangan Merdeka Ambon," tandasnya.

Bagikan ke teman kamu