Polres Buru Selatan menggelar Latihan Pra Operasi Lilin Salawaku 2024 Sebagai Persiapan Menghadapi Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Kegiatan Tersebut Berlangsung di Aula Gedung B Polres Buru Selatan Pada Hari Kamis (19/12/24).
Operasi Lilin 2024 Akan dilaksanakan Serentak di seluruh Indonesia Mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januarin 2025 selama 13 Hari Kedepan.
Kegiatan tersebut di pimpin olej Kapolres Buru Selatan dan dihadiri oleh Para Perwira Polres Buru Selatan, Serta selurh Personil yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Operasi Lilin Salawaku 2024.
Kapolres Buru Selatan, AKBP M. Agung Gumilar S.I.K., mengatakan, Kegiatan Latihan Pra Operasi Lilin Salawaku 2024 ini bertujuan untuk memantapkan kesiapan seluruh personel dalam mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru, baik di gereja, tempat wisata, maupun lokasi-lokasi lain yang menjadi pusat aktivitas masyarakat.
Kapolres menambahkan, Bahwa Operasi Lilin Salawaku 2024 dilaksanakan untuk menjamin keamanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru.
Latihan ini dilaksanakan untuk memastikan setiap personel memahami tugasnya masing-masing, sehingga Operasi Lilin Salawaku 2024 dapat berjalan dengan lancar dan efektif," lanjutnya.
Dalam Lat Pra Ops tersebut, disampaikan paparan tugas kepada setiap Satgas melalui video conference.
Materi yang diberikan meliputi strategi pengamanan, manajemen lalu lintas, hingga langkah-langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan.
Dengan melibatkan seluruh komponen dan perangkat operasi Kapolres Buru Selatan optimis dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman, serta memastikan kelancaran lalu lintas selama libur panjang akhir tahun ini.
“Melalui latihan ini, kami berkomitmen menjaga suasana Natal dan Tahun Baru yang damai, sehingga masyarakat dapat merayakannya dengan tenang dan nyaman,” harapnya.
