Buru Selatan - Dalam rangka mendukung program nasional Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar, Polres Buru Selatan menggelar kegiatan rotari atau penghalusan lahan kosong di Desa Kamalale, Kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan. Lahan tersebut merupakan milik Polres Buru Selatan yang akan digunakan untuk penanaman jagung. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (14/01/2025) dan melibatkan personil Polres Buru Selatan.
Kapolres Buru Selatan AKBP M. Agung Gumilar S.I.K., mengatakan, bahwa kegiatan rotari atau penghalusan lahan ini merupakan Wujud nyata Polres Buru Selatan untuk mendukung ketahanan pangan sesuai dengan Program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Lahan ini nanti diperuntukan untuk penanaman jagung serentak yang direncanakan dilaksanakan pada tanggal 21 Januari 2025 nanti.
"Ini merupakan langkah konkret Polres dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, khususnya di Kabupaten Buru Selatan. Kami ingin memastikan ketahanan pangan di wilayah tetap terjaga.
AKBP M. Agung Gumilar S.I.K., berharap dengan lahan ini ditanami jagung nantinya dapat memenuhi kebutuhan pangan lokal. Serta ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan tidur yang ada.
Kegiatan rotari atau penghalusan Lahan pertanian ini juga kerja sama antara Polres Buru Selatan dan Pemerintah Kab. Buru Selatan, yang juga membantu dalam persiapan lahan. Kegiatan ini tidak hanya dilaksankan oleh Polres namun termasuk Polsek jajaran Polres Buru Selatan., tutup Kapolres.