Personel Polres MBD Amankan Aktivitas Masyarakat di Bandara Jos Orno Imsula Moa
MULTIMEDIA RES MBD

Personel Polres MBD Amankan Aktivitas Masyarakat di Bandara Jos Orno Imsula Moa

Humas Polres MBD  — Personel Pos KPPP Bandara Udara Yos Orno Imsula (Moa) Polres Maluku Barat Daya terus melaksanakan tugas pengamanan di area bandara demi memastikan seluruh aktivitas masyarakat berjalan aman, tertib, dan lancar.


Pada Minggu siang (29/06/2025), personel KPPP Bandara melaksanakan pengamanan kedatangan pesawat Trigana Air yang tiba dari Bandara Pattimura, Ambon dan mendarat dengan selamat di Bandara Yos Orno Imsula, Pulau Moa.

Selain melakukan pengamanan, petugas juga aktif menerapkan protokol kesehatan kepada seluruh penumpang, baik yang turun maupun yang akan berangkat, sebagai upaya mendukung terciptanya perjalanan yang aman dan sehat.


Personel yang bertugas dalam kegiatan pengamanan tersebut yakni Bripka Albert Sinay selaku Danpos bersama anggotanya Briptu Alfaris Uwen. Seluruh proses pengamanan dan pengawasan penumpang berlangsung aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan situasi.


Kasat Samapta Polres Maluku Barat Daya Iptu Semuel Letelay saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kehadiran personel di bandara merupakan wujud nyata pelayanan kepolisian kepada masyarakat, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di fasilitas transportasi publik.

“Pengamanan di Bandara Yos Orno Imsula merupakan tugas rutin personel Pos KPPP. Kami pastikan setiap aktivitas penerbangan di wilayah hukum Polres MBD berjalan lancar dan tertib. Penumpang juga diimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku,” ujar Iptu Letelay.


Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Budhi Suriawardhana, S.I.K. menyampaikan, Sistim pengamanan yang dilaksanakan bersama adalah sebagai bentuk pengawasan terhadap para penumpang baik di area pemberangkatan (ruang tunggu) maupun area penumpang tiba guna memastikan pemeriksaan terhadap barang bawaan penumpang dapat berjalan dengan aman dan lancar. 


Kapolres juga menambahkan bahwa pengamanan di objek vital seperti bandara menjadi prioritas. Polri berkomitmen dengan adanya sinergitas yang dibangun dengan Dinas Perhubungan Udara Kabupaten MBD dalam kegiatan pengamanan ini kiranya dapat terus ditingkatkan guna memastikan setiap penerbangan dapat berlangsung dengan aman dan nyaman bagi semua penumpang, Keselamatan adalah Prioritas Utama dan kerja keras personel KPPP Bandara adalah bagian integral dari usaha ini. 


 "Polres Maluku Barat Daya melalui Pos KPPP Bandara berkomitmen memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat yang bepergian melalui jalur udara. Kami terus berupaya hadir di tengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik. Terima kasih kepada personel yang telah melaksanakan tugas dengan baik sehingga situasi Bandara Yos Orno Imsula Moa tetap aman dan terkendali,” tegas Kapolres.

Bagikan ke teman kamu

Website Resmi Polda Maluku
Humas Polda Maluku
Sedang online...
×
Humas Polda Maluku
Selamat datang di Polda Maluku. Ada yang bisa kami bantu?