Lakukan pengamanan Sholat Tarawih, Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar pastikan aman dan lancar

Lakukan pengamanan Sholat Tarawih, Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar pastikan aman dan lancar

Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Guna pastikan situasi Kamtibmas yang aman, nyaman, lancar dan kondusif pada saat melaksanakan Sholat Tarawih, Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar lakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas, Kamis (14/03/24) malam.

Kekhusyukan ibadah selama Bulan Ramadhan menjadi fokus utama pihak Kepolisian dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, yaitu dengan melakukan pemantauan keamanan di sekitar lokasi Masjid, mengatur arus lalu lintas hingga menyeberangkan para jamaah yang hendak melaksanakan Sholat Tarawih selama bulan suci Ramadhan 1445 H.

Terpantau masyarakat yang padat seusai berbuka puasa dan selanjutnya ingin melanjutkan Sholat Isya dan Sholat Tarawih, Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar dengan sigap melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah Masjid diantaranya Mesjid Al Ikhlas, Masjid Baabut Taqwa, Masjid Agung An'nur hingga Masjid Baiturrahman Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kasat Lantas AKP DIONISIUS FENANLAMPIR mengatakan bahwa kegiatan pengamanan dan pengaturan Sholat Tarawih ini dilaksanakan dalam rangka untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif. Serta memperlancar arus lalu lintas yang terpantau padat, sehingga pelaksanaan ibadah maupun aktivitas masyarakat lainnya dapat berjalan lancar.

“Dengan adanya upaya ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman serta terciptanya kondisi lalu lintas yang tertib dan lancar” ungkap Kasat Lantas.

Selain mengatur arus lalu lintas, sambungnya, kegiatan ini juga dilakukan untuk mengantisipasi adanya balapan liar atau pengendara yang menggunakan sepeda motor secara ugal-ugalan di jalan raya maupun yang menggunakan Knalpot yang tidak sesuai standar spesifikasi teknis (brong) yang dapat menggangu ketertiban dan kenyamanan.

Lebih lanjut Kasat Lantas juga menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati pada saat berkendara, baik pada saat berangkat maupun pulang dari Sholat Tarawih. Selalu patuhi aturan lalu lintas serta mengikuti arahan petugas demi keamanan dan keselamatan bersama, terutama di Bulan Suci Ramadhan ini.

“Semoga dengan adanya kerjasama yang baik antara petugas Kepolisian dengan masyarakat, ibadah Sholat Tarawih selama Bulan Ramadhan ini dapat berjalan dengan lancar dan aman” terangnya.

Bagikan ke teman kamu