Bhabinkamtibmas Negeri Waai Lakukan Pengamanan dan Himbauan Kamtibmas dalam Perlombaan Baris Kreasi Memperingati HUT GPM ke-89

Bhabinkamtibmas Negeri Waai Lakukan Pengamanan dan Himbauan Kamtibmas dalam Perlombaan Baris Kreasi Memperingati HUT GPM ke-89

Polresta P.Ambon & P.P Lease - Bertempat di Negeri Waai, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Bhabinkamtibmas Negeri Waai, Polsek Salahutu, Aipda R. Ririhatuela, melaporkan kegiatan Perlombaan Baris Kreasi/Empang yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Gereja Protestan Maluku (GPM) ke-89.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan mendapat pengamanan serta pengawasan dari Bhabinkamtibmas, Babinsa Negeri Waai, dan Personil Polsek Salahutu. Upaya pengamanan dilakukan untuk memastikan kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aipda R. Ririhatuela juga memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para peserta lomba dan masyarakat yang hadir. Beberapa himbauan yang disampaikan meliputi Menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif selama pelaksanaan perlombaan dan peringatan HUT GPM,Mendorong partisipasi masyarakat dalam melaporkan setiap kejadian atau aktivitas mencurigakan yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Beliau juga Mengajak masyarakat untuk menghindari tindakan yang melanggar hukum, termasuk tidak terlibat dalam peredaran minuman keras dan narkoba yang dapat merusak masa depan generasi muda.dan menghimbau terkait Pentingnya menjaga persatuan dan kerukunan di tengah-tengah masyarakat, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, dengan tidak membiarkan perbedaan pilihan politik memicu perselisihan.

Kegiatan Perlombaan Baris Kreasi ini berlangsung dengan aman dan tertib, berkat kerja sama antara masyarakat dan pihak keamanan. Bhabinkamtibmas beserta pihak terkait akan terus berupaya menjaga keamanan di wilayah Negeri Waai dan sekitarnya.

Bagikan ke teman kamu