- Kapolres Kepulauan Tanimbar terima suntikan vaksin Sinovac di Puskesmas Saumlaki
- Kapolres SBB AKBP Bayu Butar Butar, S.I.K usai di suntik Vaksin Sinovac
- SAT BINMAS RES MBD GIAT PENYEMPROTAN CAIRAN DISINFEKTAN GUNA PUTUS RANTAI COVID-19 KAB.MBD
- Polda Maluku Ikut Upacara Tradisi Penyerahan Panji Polri
- POLRES MALTENG : Bhabinkamtibmas Negeri Pasanea, Labuan dan Gale-Gale BRIGPOL NASWIN melaksanakan Gi
- POLRES MALTENG : Kanit Binmas Polsek Pasanea Aiptu SUMARDI melaksanakan Giat pembinaan Dan Pengawasa
- POLRES MALTENG : Bhabinkamtibmas Polsek Pasanea Neg.Latea,Neg.Listim dan Neg.Rumahwey BRIGPOL TWEDY
- POLRES MALTENG : Kegiatan Oprasi Yusti si yang dipimpin oleh Kanit Lantas Polsek Wahai IPDA A.Y RUMA
- POLRES MALTENG : Anggota Pospol Kobi Polsek Wahai Kec. Seram Uatar Timur Kobi BRIPKA A. SIKDEWA mel
- POLRES MALTENG : Bhabinkamtibmas Polsek Wahai Melaksanakan Binluh
Kapolda Maluku Pimpin Sertijab 6 Pejabat Utama Baru dan 2 Kapolres Dilingkup Polda Maluku
Berita Terkait
- Hari Kedua Digelar, Sebanyak 97 Kendaraan Terjaring Operasi Zebra Siwalima 20180
- Sosialisasi Saber Pungli, Personil Polsek Amahai di Sekolah Muhammadiyah Sepa Kec. Amahai0
- Bhabinkamtibmas Desa Wahai Sosialisasikan Saber Pungli di Sekolah SD Negeri 1 Wahai Kec. Seram Utara0
- Tatap Muka Sekretaris Kompolnas RI, Irjen Pol. (Purn.) Bekto Suprapto Dengan Personel Polda Maluku0
- Sosialisasi Saber Pungli, Personil Polsek Tns/Waipia Di Sekolah Smp Negeri 5 Kecamatan Tns/Waipia0
- Sosialisasi Saber Pungli, Bhabinkamtibmas Desa Air Besar Di SD Negeri Solea Kec Seram Utara0
- Sosialisasi Saber Pungli, Personil Polsek Amahai Di Sekolah Sma Negeri 3 Amahai Negeri Sepa0
- Sosialisasi Saber Pungli, Kanit Binmas Polsek p. P Banda Naira di Balai Desa Dwi Warna0
- Peringati Sumpah Pemuda Ke-90, Polres SBT Gelar Upacara0
- Upacara Gelar Pasukan Ops Zebra Siwalima 2018, Polres SBT0
Berita Populer
- Kapolda Maluku Pimpin Sertijab 6 Pejabat Utama Baru dan 2 Kapolres Dilingkup Polda Maluku
- Lakukan Postingan Menghasut di Facebook, Seorang Mahasiswi Dibekuk Tim Resmob Polda Maluku
- 7 Pejabat Polres Maluku Tenggara Diserah Terimakan
- Supervisi Kesehatan dan Kesamaptaan Jasmani Calon Bintara PTU dan Tamtama Polri T.A. 2018
- Serah Terima Jabatan Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Maluku
- Polres MTB Awali Tahun 2019 Dengan Inovasi Kreatif Patroli Trans Tanimbar
- Ka SPN Polda Maluku Pimpin Upacara Penerimaan Casis Diktuk Brigadir Polri Perbatasan T.A. 2018
- Briptu Rahmat Perwakilan Polres Buru Yang Mendapatkan Penghargaan Kapolri
- Sosialisasi Dan Penertiban Areal Tambang Emas Gunung Botak Pulau Buru
- Pejabat Utama Polda Maluku dan para Pamen Mengikuti Pemeriksaan Kesehatan Berkala Tahun 2018

Tribratanews - Kepala Kepolisian Daerah Maluku (Kapolda Maluku) Irjen Pol. Drs. Royke Lumowa, M.M., selaku Inspektur Upacara memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Sumpah Janji terhadap Pejabat Baru di lingkup Kepolisian Daerah Maluku yang berlangsung di Lapangan Apel Mako Polda Maluku, Kamis (1/11/2018).
Upacara Serah terima jabatan ini turut dihadiri Waka Polda Maluku Brigjen Pol. DR. Akhmad Wiyagus, S.I.K, M.Si, M.M, Para Pejabat Utama Polda Maluku dan Kapolres Jajaran Polda Maluku serta Bhayangkari Daerah Maluku.
Adapun para Pejabat Polda Maluku yang diserah terimakan sebagaimana yang dimuat dalam Surat Telegram Kapolri, Nomor ST / 2593 / X / KEP / 2018, Nomor ST / 2594 / X / KEP / 2018, Nomor ST / 2595 / X / KEP / 2018, Nomor ST / 2598 / X / KEP / 2018 Tanggal 14 Oktober 2018, dan Nomor ST / 2750 / X / KEP / 2018 Tanggal 28 Oktober 2018, diantaranya, jabatan Inspektur Pengawas Daerah (Irwasda) Kombes Pol. Purwolelono, S.IK, MM, dimutasikan dengan jabatan baru selaku Irwasda Polda Kepulauan Riau. Jabatan Irwasda Polda Maluku akan digantikan oleh pejabat baru Kombes Pol, Drs. Sungkono yang sebelumnya menjabat selaku Irbid Jemengarku Itwil V Itwasum Polri.
Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran (Karo Rena) Kombes Pol. I Bagus Rai Elryanto, SH, S.I.K, MH., dimutasikan dengan jabatan baru sebagai Analisis Kebijakan Madya Bidang Lemtala Srena Polri. Untuk Jabatan Karo Rena Polda Maluku akan diisi oleh pejabat baru, Kombes Pol. Handoyo, S.I.K, M.Si, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Monev Rolemtala Srena Polri.
Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Kombes Pol, Harvin Raslin, dimutasikan dengan jabatan baru sebagai Karo SDM Polda Nusa Tenggara Timur (NTT). Jabatan Karo SDM Polda Maluku akan digantikan dengan pejabat baru, Kombes Pol, Nanang Chadarusman, S.I.K, MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Karo SDM Polda Kalimantan Selatan (Kalsel).
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dir Reskrimum) Kombes Pol, Gupuh Setiyono, digantikan Kombes Pol Antonius Wantri Yulianto. Kombes Pol, Gupuh Setiyono yang sebelumnya dikabarkan akan dimutasikan sebagai Dir Resrkimum Polda Sumatera Selatan, berganti TR mutasinya sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor : ST / 2749 / x / KEP / 2018, Tanggal 28 Oktober 2018 sebagai Dir Reskrimum Polda Jawa Timur. Penggantinya Kombes Pol. Antonius Wantri Yuluanto, Beliau merupakan Dosen Utama Akademi Kepolisian (AKPOL) Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri.
Direktur Pengamanan Objek Vital (Dir Pam Obvit) Kombes Pol, Akhmad Yusep Gunawan, menduduki jabatan baru sebagai Dir Reskrimum Polda Jatim. Penggantinya Kombes Pol, Ferdinan Pasaribu, S.I.K, SH, yang sebelumnya menjabat sebagai Dir Pam Obvit Polda Papua Barat.
Sedangkan Kepala Bidang Keuangan (Kabid Keu) Kombes Pol, Eryek Kusmayadi, menduduki jabatan baru sebagai Kabid Keuangan Polda Jabar. Penggantinya AKBP Dr. Drs. H. Abdul Muis B. Jauhari, SH, MH,. Jabatan AKBP Andul Muis B. Jauhari, SH, MH, sebelumnya sebagai Kabagdalprogar Rorena Polda Jabar.
Selain 6 (enam) jabatan Pejabat Utama Polda Maluku yang dimutasikan, ada juga 2 (dua) jabatan Perwaira Menengah yang ada di 2 Polres dilingkup satuan kerja kewilahyaan Polda Maluku, yaitu Kapolres Maluku Tenggara Barat (MTB), AKBP Raymundus Andhi Hedianto dimutasikan sebagai Pamen Polda Maluku. Penggantinya AKBP Andre Sukendar yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Dalpers Biro SDM Polda Maluku.
Sedangkan Kapolres Pulau Buru AKBP Adityanto Budi Satrio dimutasikan menempati jabatan baru sebagai Wadir Reskrimum Polda Maluku. Penggantinya, AKBP Ricky Purnama Kertapati, S.I.K, M.Si, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Bin Opsnal Dit Reskrimsus Polda DIY.
